Wednesday, March 18, 2015

Tips cara belajar tarot yang mudah. Trick to learn tarot easily.




Apa sih tarot itu?

Tarot adalah permainan kartu yang sudah ada sejak zaman Renaissance di Eropa. Tiap deck kartu tarot ada 78 kartu terdiri dari 22 kartu Major Arcana dan 56 kartu Minor Arcana. 


Bagaimana cara belajar membaca tarot yang efektif ?

Kalau harus menghapal arti dari 78 kartu –dimana tiap referensi punya versi masing-masing—pasti bikin patah semangat. Untuk lebih cepat mengerti arti dari masing-masing kartu, sebaiknya kita mengerti dulu “framework” tarot secara garis besar. Yuk kita mulai.


Kartu Major Arcana

The Major Arcana (rahasia besar) terdiri dari 22 kartu. Tiap deck bisa memberi nama yang berbeda-beda pada tiap kartu Major. Namun biasanya 22 kartu major Arcana adalah: 0) The Fool, 1) The Magician, 2) The High Priestess, 3) The Empress, 4) The Emperor, 5) The Hierophant, 6) The Lovers, 7) The Chariot, 8) Strength, 9) The Hermit, 10) Wheel of Fortune, 11) Justice, 12) The Hanged Man, 13) Death, 14) Temperance, 15) The Devil, 16) The Tower, 17) The Star, 18) The Moon, 19) The Sun, 20) Judgement and 21) The World. Biasanya kartu diberi nomor dengan huruf Romawi. 


Kartu Major Arcana melambangkan tahap – tahap penting dalam kehidupan kita; dari yang “bodoh” dan “experimental” (dilambangkan oleh The Fool) sampai kita mencapai keberhasilan dan menyelesaikan tujuan kita (dilambangkan oleh The World). Kartu Major Arcana memberikan petunjuk tentang sesuatu hal (tergantung dari arti kartu) yang efeknya bisa “merubah kehidupan” seseorang dan sifatnya jangka panjang.  Biasanya melambangkan “force majeure” atau hal-hal yang di luar kuasa kita.


Kartu Minor Arcana

Kartu Minor Arcana (rahasia kecil) terdiri dari 56 kartu, terbagi dalam 4 suit, masing-masing suit terdiri dari 14 kartu; 10 kartu  yang diberi nomor 1 (Ace) sampai 10 dan 4 kartu court. Kartu court adalah King, Queen, Knight and Page. Empat suit tersebut adalah 1) cups/fountains 2)batons/wands/rods/staves, 3) swords dan 4) pentacles/disks/coins.


Tiap suit berhubungan dengan elemen yang berbeda-beda dan merupakan melambangkan aspek kehidupan sehari-hari. Kartu Minor Arcana lebih menekankan hal-hal yang sifatnya praktis dalam hidup dan berhubungan dengan masalah-masalah aktual, yang efeknya hanya sementara dan kurang berpengaruh.


The suit of cups berhubungan dengan elemen air –melambangkan emosi, cinta, hubungan, romansa, perasaan, kreatifitas, imajinasi dan intuisi.


The suit of wands berhubungan dengan elemen api – melambangkan energi, semangat, keinginan, minat, gairah, ide-ide, inspirasi, spiritualitas, rencana, desain dan karir.


The suit of swords berhubungan dengan elemen udara – melambangkan kekuasaan, karakter, prinsip, komunikasi, rasionalitas, pikiran dan intelektualitas


The suit of pentacles berhubungan dengan elemen bumi – melambangkan uang, kondisi finansial, fisik, materi, kepemilikan, karir dan stabilitas


Angka 1-10 di kartu Minor Arkana juga melambangkan tahap kehidupan yang berbeda- beda:

1.      Permulaan, kesempatan, ide dan inspirasi

2.      Pilihan, keseimbangan, dualitas, partnership, asimilasi dan persetujuan

3.      Kreatifitas, fertilitas, pertumbuhan dan pencapaian awal

4.      Struktur, fondasi, stabilitas dan stagnasi

5.      Konflik, tantangan, adaptasi, perubahan dan ketidakstabilan

6.      Berbagi, dukungan, pengetahuan, harmoni dan belas kasih

7.      Cobaan, godaan, observasi dan kebijaksanaan

8.      Kemajuan, kegigihan, pergerakan dan re-evaluasi

9.      Kesadaran diri, integritas, penyelesaian, hasil dan "hampir selesai"

10.    Memetik hasil, pencapaian, keberhasilan, akhir dari suatu siklus dan pembaruan


Kartu court biasanya melambangkan orang termasuk kita sendiri, pikiran kita dan orang-orang dalam kehidupan kita. Tetapi kartu court bisa juga melambangkan situasi, lingkungan atau tingkah-laku di beberapa kasus.


1.  The Pages berhubungan dengan pembawa pesan, kreatifitas, inspirasi, anak-anak (seperti anak-anak), keterbukaan dan mengambil resiko

2.  The Knights berhubungan dengan energi, aksi, vitalitas, determinasi, perjalanan, petualangan, agresifitas dan tujuan

3.   The Queens berhubungan dengan hal-hal yang bersifat keibuan, otoritas matriarkal, feminitas, penyediaan, daya tarik dan pengasuhan/pemeliharaan

4.   The Kings berhubungan dengan hal-hal yang bersifat kebapakan, otoritas partiarkal, status, kontrol, dominasi, maskulinitas, manajemen dan kemampuan


Setelah mengetahui garis besar tentang Tarot, tentunya akan lebih mudah mempelajari dan mengerti arti dari 78 kartu tarot. Dengan begitu banyaknya referensi, pilihlah arti- arti yang kamu merasa « klik » dengannya dan gampang mengingatnya. Untuk lebih mudah « menghapal » arti dari kartu, hubungkan arti dengan gambar di setiap kartu tarot. Gunakan imajinasi dan intuisimu untuk membaca kartu tarot. Membaca kartu tarot tidak harus sesuai dengan arti di referensi atau buku. 


Practice makes perfect. Cara paling cepat untuk “menghapal” arti kartu adalah dengan sering “meramal” dengan kartu tarot.  “Membaca” diri sendiri dengan kartu tarot adalah cara yang paling mudah karena kamu tentunya sudah mengenal diri sendiri. Tidak masalah jika kamu membolak-balik buku atau “mencontek” referensi setiap kali “meramal”; selama masih latihan. Gunakan cards spread atau tebaran kartu yang mudah dulu untuk latihan; tebaran 1 kartu atau 3 kartu yang simple juga bisa “menyingkap” banyak hal lho.

Referensi:




http://en.wikipedia.org/wiki/Tarot
http://www.tarotteachings.com/





What is Tarot? Tarot is a deck of playing cards that already exist since the Renaissance era in Europe. Each deck consists of 78 cards; 22 cards are the Major Arcana cards and 56 cards are Minor Arcana cards.


How to learn reading Tarot effectively?

If you have to memorize the meaning of 78 cards where each reference or book has its version, of course it will make you discouraged. To be able to understand the meaning of each card, first, you should understand the outline of tarot.  Let's get started.


The Major Arcana cards

The Major Arcana (the big secret) consists of 22 cards. Each deck can give different names on each Major Arcana card. But usually 22 Major Arcana cards are: 0) The Fool, 1)The Magician, 2) The High Priestess, 3)The Empress, 4)The Emperor, 5)The Hierophant, 6) The Lovers, 7) The Chariot, 8) Strength, 9)The Hermit, 10) Wheel of Fortune, 11) Justice, 12) The Hanged Man, 13) Death, 14) Temperance, 15) The Devil, 16) The Tower, 17) The Star, 18) The Moon, 19) The Sun, 20) Judgment and 21) The World. Usually these cards are numbered with Roman letters.


The Major Arcana cards symbolize the stage the important stages in our lives; from the "stupid" and "experimental" (denoted by The Fool) until we reach the success and finish our goal (symbolized by the World). The Major Arcana cards provide clues about things (depend on the meaning of the card) that have life-changing effect in a person life this effect is for long-term. Moreover they usually symbolize "force majeure" or things that are beyond our control.

The Minor Arcana cards

The Minor Arcana (the small secret) consists of 56 cards, divided into four suits, each suit consists of 14 cards; 10 cards that are numbered from 1 (Ace) to 10 and 4 court cards. The court cards are King, Queen, Knight and Page. The four suits are 1) cups / fountains, 2) batons / wands / rods / staves, 3) swords and 4) pentacles / disks / coins.

Each suit is associated with different elements and it symbolizes the daily life aspects. The Minor Arcana cards emphasize the things that are practical in life and usually they are dealing with actual problems; where the effect is only temporary and less influential.


The Suit of Cups is associated with the element of water –it symbolizes emotion, love, relationships, romance, feelings, creativity, imagination and intuition.

The suit of wands is associated with the element of fire it symbolizes energy, passion, desires, interests, ideas, inspiration, spirituality, plan, design and careers.


The suit of swords is associated with the element of air it symbolizes power, character, principles, communication, rationality, mind and intellect

The suit of Pentacles is associated with the element of earth it symbolizes money, financial condition, physical, material, ownership, career and stability.

The numbers from 1 to 10 in The Minor Arcana also symbolize different life stages:

1.New beginning , opportunities, ideas and inspiration
2. Options, balance, duality, partnership, assimilation and agreement
3. Creativity, fertility, growth and initial achievement
4. Structure, foundation, stability and stagnation
5. Conflict, challenge, adaptation, change and instability
6. Sharing, support , knowledge, harmony and compassion
7. Trials, temptations, observation and wisdom
8. Progress, persistence, movement, re-evaluation
9. Self-awareness, integrity , settlement, fruition and nearing completion
10. Reaping results, achievement, success, completion, end of a cycle and renewal


The court cards usually symbolize people, including ourselves, our thoughts and people in our lives. But the court cards could also symbolize the situation, environment or behavior in some cases.

1. The Pages are related to messenger, children (children – like behavior), creativity, inspiration, openness and taking risks
2. The Knights are related to energy, action, vitality, determination, travel, adventure, aggression and purpose
3. The Queens are related to motherhood, matriarchal authority, feminity, provision, attractiveness and care
4.  The Kings are related to fatherhood, patriarchal authority, status, control, dominance, masculinity, management and competence


After knowing the outline of the Tarot, it will be easier to learn and understand the meaning of 78 tarot cards. With so many references, you should choose the meaning that makes sense for you and that you feel “the connection” with it and easy to remember. To memorize the meaning of the card easier, connect the meaning of the card with the images in each card. Use your imagination and intuition to read tarot cards. In reading the tarot cards you don’t have to have the same interpretation with the meaning in your references or books.


Practice makes perfect. The fastest way to "memorize" the meaning of the card is by reading the tarot as often as possible. "Reading" yourself with the tarot card is the easiest way because you surely know yourself well. It doesn’t matter if you flip the cards meaning through the book or take a glimpse at a reference every time reading with the tarot as long you still in the phase of exercise. You could use the simple card spreads to train yourself; the simple 1 card or 3 card spreads can also "expose" a lot of things.


References:




http://www.tarotteachings.com/




11 comments:

  1. Wah ternyata agak gampang gampang susah yah belajar tarot, btw makasih infonya kak ~

    ReplyDelete
  2. Sama-sama. Iya belajarnya ga gampang. Biar cepat mengartikan, lihat aja gambar kartunya terus pakai feeling:-)

    ReplyDelete
  3. Thanks for infonya, https://bit.ly/2yq10FV

    ReplyDelete
  4. Sangat bertetanggaan dengan ilmu psikologi manusia secara utuh.sifat, keinginan yg mau dicapai, daya juang untuk mewujudkan

    ReplyDelete
  5. Dimana bisa belajar tarot secara offline kak ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Coba cari di google dengan kata kunci kursus tarot. Terus buka website-nya superprof.co.id. Aku mungkin bisa mengajarkan kalo kamu di DIY.

      Delete